Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Sumatera Selatan Alamat : Jalan Jenderal Sudirman Palembang Sumatera Selatan Contact Person : konisumsel@gmail.com

Selamat Datang di Situs KONI Sumsel

Palembang, Sumatera Selatan, Indonesia
Jalan Jenderal Sudirman No 2534 Email : konisumsel@gmail.com

Sabtu, 12 Juli 2008

Wushu Sumbang Satu Emas dan Satu Perunggu

Wushu Sumbang Satu Emas dan Satu Perunggu
- Renang Sisakan Satu Nomor

Balikpapan

Cabor wushu akhirnya berhasil menyumbangkan satu medali emas dan satu perunggu pada keikutsertaan di PON XVII Kaltim 2008. Dengan tambahan medali yang diraih Kamis (10/7) sore ini, ditambah dua medali emas dari cabang atletik dan anggar serta perunggu dari berkuda, saat ini pundi medali Sumsel sudah 8 emas, 5 perak dan 9 perunggu.
Raihan medali emas dari cabor wushu disumbangkan Irwanto yang turun di kategori shanso (tarung) kelas 48 Kg. Sedangkan perunggu disebat Alamsyah yang turun di kelas 52 Kg. "Kita bersyukur setidaknya memberikan satu emas dan satu perunggu pada cabang wushu. Meskipun kita tidak menargetkan muluk-muluk, berkat latihan selama ini, kita berhasil meraih emas," ujar A Yani, pelatih wushu Sumsel.
Pada partai final Shanso kelas 48 Kg yang digelar di Dome Sport Balikpapan, kemarin sore, Irwanto berhasil menumbangkan lawannya, Fahmi dari Jambi dengan skor 2-0.
Sehari sebelumnya, di babak semifinal Irwanto juga berhasil melaju setelah menumbangkan Yosef Fu asal Jatim dengan skor 2-0. Sedangkan Fahmi melaju ke final setelah mengalahkan Ade Permana dari Bali.
Sementara Alamsyah yang turun di kelas 52 Kg hanya menyumbangkan medali perunggu dikarenakan di babak semifinal Alamsyah gagal melaju. Ia kalah tipis atas Irwin P dari Jatim dengan skor 2-3. Sehingga dengan tambahan ini Sumsel sampai kemarin sore naik peringkat ke posisi 9 perolehan medali dengan menggeser Riau dan Sulawesi Selatan. Sedangkan peringkat teratas masih dipegang Jatim dengan 57 emas, 51 perak dan 37 perunggu. Sedangkan runner up DKI Jakarta dengan 42 emas, 42 perak dan 44 perunggu. Sedangkan tuan rumah Kaltim menguntit dengan 42 emas, 41 perak dan 37 peunggu.

Renang Sisakan Satu Nomor Lagi
Sementara di cabor renang, kontigen Sumsel tinggal menyisakan satu nomor lagi yakni pada nomor 4x100meter gaya ganti putra. Peluang Sumsel di cabor andalan ini sebenarnya besar untuk mengumpulkan sekitar tujuh medali. Sayang dikarenakan tidak diperbolehkannya tiga atlet andalan Sumsel yakni Felix, Oscar dan Hendrik C Sutanto tampil dikarenakan konflik internal antara Pengprov PRSI dan PB PRSI, menjadikan Sumsel kehilangan cakar. Sampai kemarin, untuk cabor renang, tidak satupun medali diraih.
Pada hari keenam cabang olahraga renang yang di perlombakan di Kolam Renang Junjung Buih Buyah Tenggarong, Sumsel hanya mengikuti satu nomor yang diperlombakan, yaitu nomor Final 100 meter gaya Dada. Sumsel menurunkan Feriansyah, kembali belum mampu mempersembahkan medali.
Feriansyah hanya finis diurutan keenam dengan catatan waktu 1.08.88 detik. Sedangkan emas pada nomor ini diraih perenang Sumut, Indra Gunawan dengan catatan waktu 1.04.20 detik yang sekaligus memecahkan rekor PON XVI Sumsel atas nama Akbar Nasution di Sekayu dengan catatan 1.04.29 detik. Medali perak diraih perenang asal Jateng, Heri Yudiono dengan waktu 1.04.48 detik dan perunggu di sabet Nico Biondi asal Kaltim dengan waktu 1.04.56.
Harapan Sumsel satu-satunya dicabor renang ini, akan ditentukan hari ini pada nomor terkahir yang diikuti yaitu nomor 4x100meter gaya ganti putra. Pelatih renang Sumsel, Johanes Indrajaya mengungkapkan dengan hasil ini sebaiknya Sumsel melakukan pembinaan yang lebih baik. “Mau bagaimana lagi, kalau kita terus mengandalkan yang senior, ya begini jadinya. Tapi saya yakin pebinaan kita cukup baik, Feriansyah adalah hasil perenang binaan, saat ini usianya baru 17 tahun tapi sudah masuk 6 besar,” ungkap Johanes.

Tidak ada komentar: